Dolar kembali cenderung menguat dengan masih mendekati level tertinggi dalam 7 pekan terakhir ini terhadap mata uang lainnya. Setelah stimulus ekonomi di China yang diharapkan akan memicu pertumbuhan ekonomi global ternyata tidak sesuai harapan pasar. Pejabat perencana pemerintah China – Zheng Shanjie mengatakan pada wartawan bahwa China masih percaya akan mencapai target ekonomi di tahun 2024 ini dan akan menarik senilai 200 milyar yuan atau setara $28.36 milyar anggaran tahun depan untuk investasi dan mendukung program kerja pemerintahan daerah. Pernyataan ini tidak sesuai dengan yang pasar harapkan dan tidak secara detail merinci program kerja yang baru atau skala usaha yang dapat mendorong ekonomi dari pelambatan saat ini. Sementara ketegangan geoplitik sudah mulai reda setelah wakil ketua Hizbullah membuka pintu untuk perundingan gencatan senjata. Perdana Menteri Israel – Benyamin Netanyahu mengatakan bahwa 2 pejabat tinggi pemimpin Hizbullah terbunuh dalam aksi serangan balik yang dilakukan sehari sebelumnya. Dengan terbukanya pintu perundingan gencatan senjata maka peluang terciptanya perdamaian juga terbuka walaupun untuk waktu terbatas dan ancaman geoplitik pun semakin mereda. Fokus pasar akan tertuju pada data ekonomi di AS berupa nota minuta hasil pertemuan moneter FOMC bulan lalu yang akan dirilis lewat tengah malam nanti. Dan data inflasi CPI yang baru akan dirilis esok hari dan laporan keuangan emiten saham di sektor perbankan sampai akhir pekan ini. Dengan data sektor tenaga kerja yang masih solid dari data pekan lalu dan ekspektasi inflasi yang semakin menurun membuat ekspektasi Fed untuk kembali memangkas suku bunga acuan jumbo semakin meredup. Menjadikan pilihan pemangkasan suku bunga acuan pada pertemuan moneter FOMC bulan November mendatang dengan hanya pemangkasan 25 bps sebanyak 87.3% dan sisanya 12.7% akan tetap mempertahankan suku bunga acuan saat ini. Hari ini tidak ada data ekonomi yang akan dirilis, tapi sejumlah pejabat Fed dijadwalkan akan memberikan pidato di beberapa peristiwa dan tempat berbeda.

Yen masih terus cenderung menguat terhadap dolar seiring dengan masih tingginya permintaan akan pengalihan aset safe haven bersama Swiss Franc. Pemerintah Jepang juga mengawasi ketat pergerakan mata uang Yen untuk menghindari agar tidak terjadi aksi spekulatif yang akan merugikan ekonomi Jepang. Seperti yang diungkapkan oleh Wakil Menteri Keuangan urusan Hubungan Internasional yang baru – Atsushi Mimura sehari sebelumnya. Hari ini akan dirilis data Preliminary Machine Tool Orders.

Euro melemah terhadap dolar masih di kisaran level terendah dalam 7 pekan terakhir. Setelah data factory order yang menurun, kemarin dirilis data Industrial Production di Jerman yang di luar perkiraan meningkat dari bulan lalu -2.9% naik tajam menjadi +2.9% yang lebih dari perkiran dengan hanya naik 0.8%. Hal ini memberi ruang bagi untuk Bank Sentral Eropa (ECB) untuk kembali memangkas suku bunga acuan pada pertemuan moneter yang dijadwalkan dalam 2 pekan mendatang. ECB diperkirakan akan kembali memangkas suku bunga acuan sebanyak 25 bps pada pertemuan tersebut dan akan dilanjutkan dengan pemangkasan pada pertemuan moneter terakhir di tahun ini pada bulan Desember mendatang. Hari ini akan dirilis data neraca perdagangan di Jerman dan pidato dari pejabat ECB sekaligus Gubernur Bank Sentral Jerman (BundesBank) – Joachim Nagel.

Poundsterling cenderung menguat terhadap mata uang dolar seiring dengan perbedaan kebijakan moneter yang akan diambil Bank Sentral Inggris (BOE) dibandingkan dengan bank sentral di negara lain. Meskipun Gubernur – Andrew Bailey beberapa waktu lalu mengatakan BOE bisa memangkas suku bunga jika memang diperlukan. Namun Ketua Ahli Ekonomi BOE – Huw Pill semalam mengatakan ECB perlu berhati-hati dalam menentukan langkah moneter selanjutnya agar tidak berdampak negatif pada ekonomi. Hari ini masih ada data dari sektor perumahan dan juga hasil survey Kondisi Kredit di Inggris.

Cek info lain di:
https://agrodana-futures.com/
https://instagram.com/agrodanafuturesofficial
https://www.youtube.com/c/agrodanafuturesofficial