Emas Tanpa Rem! Kecemasan Pasar Kian Dorong Safe Haven!

Published on 04/17/2025

Emas kembali lanjutkan kenaikannya dan cetak rekor tertinggi baru per 17 April 2025 di 3357.60. Kekhawatiran terhadap tarif dan kekecewaan pasar terhadap pidato Powell menjadi pendorong.

Gold (Emas)

Penggerak Pasar

Imbal hasil Treasury AS dan juga dolar bergerak turun, sehingga memudahkan emas untuk kembali cetak rekor baru melebihi 2 resistance di atasnya 3275 dan 3314. Kondisi ini muncul setelah pasar melihat belum adanya tanda-tanda meredanya ketegangan hubungan dagang antara AS dan China, ditambah pernyataan Powell yang mengesampingkan kemungkinan penurunan suku bunga dalam waktu dekat. 

Retail Sales AS menunjukkan penjualan naik 1.4% dibanding ekspektasi 1.3%. Tapi data tersebut mengalami kenaikan dibanding bulan sebelumnya 0.2%. Meski data relatif bagus, tapi sesuai apa yang diulas kemarin, data tersebut tidak membuat emas tertekan turun, bahkan koreksi benar-benar terbatas dan dilanjutkan kenaikan. Hal ini karena fokus utama tetap tertuju pada tarif dan ketegangan AS-China. 

Pidato Powell

Ketua Fed Jerome Powell berbicara di Economic Club of Chicago. Powell mengatakan bahwa Fed dalam posisi yang tepat untuk menunggu kejelasan yang lebih besar sebelum menyesuaikan sikap kebijakannya. Meski demikian, Powell mengakui pertumbuhan kemungkinan melambat di Q1 walaupun kondisi ekonomi secara keseluruhan tetap solid di tengah meningkatnya ketidakpastian dan risiko penurunan. 

Inflasi masih sedikit di atas target 2% Fed tapi sudah turun signifikan dari puncak sebelumnya. Powell menyoroti tarif baru-baru ini yang lebih besar, diperkirakan akan mendorong inflasi dan memperlambat pertumbuhan. 

Terlepas dari semua itu, Powell tetap melihat pasar tetap teratur dan Fed siap untuk menyediakan likuiditas dolar kepada bank-bank sentral global jika diperlukan.

AS-China Tetap Panas!

Kami rasa yang paling pantas untuk dicermati sampai detik ini adalah perkembangan hubungan dagang AS dan China yang sampai detik ini tidak terlihat membaik, melainkan justru semakin panas. 

Setelah Gedung Putih keluarkan ancaman akan mengenakan tarif sampai 245%, China di sisi lain tetap berupaya meladeni ancaman AS meskipun tidak membalas kembali dengan kenaikan tarif. China menghentikan pengiriman pesawat Boeing, lalu membuka keran Kerjasama dengan Kanada untuk beralih dari minyak AS ke minyak Kanada. Hal-hal tersebut akan semakin memperkeruh suasana dan sulit untuk mengharapkan pertemuan antara Trump dan Xi Jinping dalam waktu dekat.

Fokus Malam Ini

Suku Bunga ECB diperkirakan akan kembali dipangkas 25 bps. Meskipun tidak pengaruhi langsung terhadap harga emas, tapi keputusan ECB untuk memangkas suku bunga memberi catatan bahwa bank sentral global masih lanjut dengan penurunan suku bunga yang berarti emas cenderung tetap mendapat dorongan naik.

Faktor lainnya juga terkait dengan permintaan bank sentral yang tetap kuat, terutama permintaan di Asia. 

Karena besok pasar emas libur, maka waspada volatilitas market sampai nanti malam. Tidak disarankan overnight mengingat banyak ketidakpastian yang bisa berujung positif maupun negatif untuk emas di akhir pekan.

Sedangkan dari sisi data, pasar akan mencermati initial jobless claims AS dan Philadelphia Fed Manufacturing Index di jam 19.30 WIB. Jika data dirilis lebih lemah dari ekspektasi, maka emas punya peluang untuk lanjutkan kenaikan. Tapi jika data dirilis lebih kuat dari ekspektasi, maka emas berpeluang terkoreksi turun.

Dan kembali mengingatkan, secara umum, masih ada 3 faktor utama yang kemungkinan masih mendukung kenaikan emas atau membatasi penurunan emas, seperti : minat/pembelian emas oleh bank sentral yang masih berlanjut, ketidakpastian ekonomi dan ketidakpastian geopolitik, ditambah dengan kekhawatiran resesi, sehingga penurunan diperkirakan akan relatif terbatas.

Note : Tetap waspada dengan volatilitas besar pada market yang sewaktu-waktu bisa tiba-tiba berubah! 

bebas biaya tambahan, raih banyak peluang! (2)

Analisis Teknikal Gold

Candlestick daily ditutup bullish dan lanjut dengan kenaikan yang lebih tinggi. Tercatat level tertinggi di 3342, dan pagi ini berlanjut hingga 3357.60. Jika kondisi fundamental terus dilanda kepanikan pada perang dagang, maka bukan tidak mungkin 3400 akan tercapai lebih cepat dari yang diperkirakan.

Secara umum, bullish menjadi lebih kuat sejak 3245 ditembus sebelumnya. Koreksi turun pun nampaknya tidak terjadi lebih lanjut meskipun data retail sales AS tadi malam dirilis lebih baik dari ekspektasi. Support saat ini berada di 3284-3300 sehingga peluang koreksi tajam diperkirakan hanya akan terjadi jika mampu tembus support 3284. 

slide20

Di H4, emas melejit sampai tembus 3300, dan berlanjut sampai 3357. Posisi harga sempat turun saat data retail sales lebih baik dari ekspektasi, tapi tidak lebih rendah dari 3292. Emas kemudian lanjut naik meskipun Powell tidak memberi indikasi untuk menurunkan suku bunga dalam waktu dekat. Status safe haven bertahan dan lebih kuat sehingga kenaikan berlanjut di atas 3300. 

Proyeksi FE 61.8% di 3362 kemungkinan sebagai resistance kuat berikutnya. Sejauh ini high sentuh 3357 sehingga diasumsikan semenatra waktu tertahan di bawah resistance kuat 3362 tersebut. Jika kenaikan berhasil tembus FE 61.8%, maka proyeksi berlanjut dan FE 100% berada di 3466 sebagai potensi target tertinggi berikutnya.

Zona orange saat ini berada di 3212-3230, tetap sebagai zona support terjauh yang diperkirakan menjadi area demand kuat. Namun, koreksi turun paling jauh saat ini diperkirakan 3245 (FR 0%) yang sebelumnya cukup kuat menahan kenaikan. Sedangkan support terdekat diperkirakan akan berada di kisaran 3284-3300 untuk potensi koreksi. 

Secara umum, selama tidak ada penurunan di bawah 3300 (support psikologis), maka uptrend diperkirakan tetap dominan. Tapi jangka pendek, Anda bisa saja melakukan sell jika terjadi penembusan di bawah 3313, dan exit saat mendekati 3300, atau target paling jauh sebelum sentuh 3284. 

Area buy yang ideal bisa pertimbangkan 3284-3300 jika terjadi penurunan/koreksi cepat ke zona tersebut. Tapi area terdekat untuk buy adalah area 3215-3220.Fundamental yang mendasari bullish emas saat ini : pembelian emas oleh bank sentral yang masih berlanjut, kekhawatiran perang dagang yang terus meningkat antara AS-China, ketidakpastian geopolitik dan kekhawatiran resesi, diperkirakan masih mendukung status emas sebagai safe haven sehingga penurunan diperkirakan relatif terbatas.

slide21

Per jam 09.50 WIB, harga berada di 3340.50, dengan high di 3375.60 dan low 3320.68. Skema kenaikan berjalan sesuai ekspektasi, terutama setelah berhasil tembus 3275. 

Skenario pagi ini adalah buy di zona 3315-3320 yang dipertimbangkan sebagai zona support terdekat. Harga sudah disentuh saat terjadi koreksi pagi ini, dan rebound sesuai area yang ditargetkan.

Tahapan berikutnya memastikan FR 0% 3357 ditembus. Jika berhasil tembus, uprend berlanjut, dan Anda bisa pertahankan/follow BUY untuk potensi berikuitnya ke 3362 dan target terjauh berikutnya 3389.

Sedangkan area alternatif lainnya untuk buy (jika terjadi penurunan kembali), maka Anda bisa pertimbangkan zona 3284-3300 (FR 50% - FR 38.2% dari area kenaikan terakhir). 

Strategi sell bisa dilakukan jangka pendek jika terjadi penurunan di bawah FR 61.8% 3267 (area FR dari kenaikan terakhir). Potensi target berkisaran 3345-330. Namun setelah itu waspada kembali karena tren utama masih cenderung kuat untuk bullish.

Untuk malam hari sebaiknya Anda fokus perhatikan catatan kami di grafik H4! 

Trading Strategy: 
Opsi BUY on Dip
Entry: 3320.00 – 3322.00
(atau cek di artikel untuk opsi buy lainnya)
Target/Reward :  3334.00 ($12 - $14) 
(follow/pertahankan BUY jika tembus 3362.00,
Target terdekat 3370, terjauh 3390, SL sesuaikan kebutuhan)
Stop Loss: 3314.00 ($6 - $8)
(ideal 3-5 poin di bawah 3314.00)
Risk Reward: 1: 2 

Opsi SELL  jika support ditembus
Entry : 3312.00 – 3314.00
(atau cek di artikel untuk area alternatif jangka pendek)
Target/Reward: 3300.00 ($12 - $14)
Stop Loss: 3320.00 ($6 - $8)
(ideal SL 3-5 poin di atas 3320)
Risk Reward: 1: 2

Disclaimer: Artikel ini berupa pandangan Agrodana Research, Analisis ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli, menahan atau menjual market tertentu. Keputusan sepenuhnya ada pada diri pembaca, sehingga kami tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan tersebut.

Research & Analysis PT Agrodana Futures

live akun agro